Detail Cantuman Kembali
MANAJEMEN ASUHAN KEBIDANAN ANTENATAL PADA NY “R” DENGAN KEKURANGAN ENERGI KRONIS DI PUSKESMAS JUMPANDANG BARU TANGGAL 27 JUNI- 17 JULI TAHUN 2018
Status gizi pada ibu hamil merupakan penentu terpenuhinya nutrisi ibu
pada saat hamil. Kebutuhan gizi ibu hamil pada saat hamil meningkat dan gizi
pada ibu hamil sangat penting, selain untuk kesehatan dirinya juga untuk
perkembangan dan pertumbuhan janinnya.
Karya Tulis Ilmiah ini bertujuan untuk melaksanakan Manajemen Asuhan
Kebidanan Antenatal Care pada Ny “R” dengan Kekurangan Energi Kronis di
Puskesmas Jumpandang Baru tahun 2018 dengan menggunakan pendekatan
manajemen asuhan kebidanan tujuh langkah menurut Helen Varney dan
pendokumentasian dalam bentuk SOAP.
Asuhan yang diberikan berupa konseling berkala, kunjungan rumah untuk
memantau pola makan dan jenis makanan serta gizi makanan ibu dan
penyampaian Pesan Khusus Gizi Seimbang bagi ibu hamil dengan KEK untuk
mencegah terjadinya komplikasi pada ibu dan janin.
Kesimpulan dari studi kasus dengan manajemen asuhan 7 langkah Varney
dan SOAP yakni dari kunjungan pertama sampai kunjungan ketujuh terjadi
perbaikan pada pola makan ibu yaitu menjadi lebih teratur dengan makan 3 kali
sehari dan mengkonsumsi makanan bergizi, serta mengikuti pesan khusus gizi
seimbang dengan mengkonsumsi beragam makanan, mengurangi makanan
bergaram, memperbanyak minum air putih dan membatasi kopi.
pendokumentasian semua temuan dan tindakan yang telah dilaksanakan pada Ny
“R” dengan hasil tidak ditemukan kesenjangan antara teori dan kasus.
Kata kunci : Kehamilan, Kekurangan Energi Kronis, 7 langkah Varney
RISKY WULANDARI - Personal Name
SKRIPSI KEB117
SKRIPSI KEB117
Text
Indonesia
perpustakaan FKIK
2018
Kebidanan
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
RISKY WULANDARI. (2018).MANAJEMEN ASUHAN KEBIDANAN ANTENATAL PADA NY “R” DENGAN KEKURANGAN ENERGI KRONIS DI PUSKESMAS JUMPANDANG BARU TANGGAL 27 JUNI- 17 JULI TAHUN 2018.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd