FIRJA ANISAH; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

PENGARUH KEBISINGAN TERHADAP TEKANAN DARAH TINGGI (HIPERTENSI) PADA PEKERJA PEGGILINGAN DAGING DI PASAR INDUK MINASAMAUPA KAB. GOWA


Menurut WHO kebisingan ialah suara yang tidak dikehendaki atau suara yang
berlebihan yang dapat memberikan efek merusak lingkungan, seperti penggunaan mesin
pada lingkungan kerja yang mengalami lonjakan yang signifikan. Berdasarkan data
(NIOSH, 2015) bahwa di kota-kota besar setiap harinya terdapat 4 juta pekerja dalam
bahaya kebisingan, sedangkan setiap tahunnya 22 juta pekerja berpotensi terpapar bahaya
kebisingan. Seiring dengan hal tersebut, maka muncul permasalahan baik aspek
keselamatan maupun aspek kesehatan sebagai dampak interaksi antara manusia dan mesin.
Salah satu dampak yang di timbulkan ialah tekanan darah tinggi menurut (Silverthom,
2014) adalah gaya yang ditimbulkan oleh darah terhadap dinding pembuluh yang
digambarkan sebagai tekanan sistolik per tekanan diastoli. Berdasarkan data KEMENKES
dengan keterangan riwayat penyakit hipertensi pada tahun 2016, terdapat 63.309.620
kasus dan kematian sebanyak 427 ribu jiwa. Tujuan penelitian ini untuk melihat pengaruh
kebisingan terhadap tekanan darah tinggi (hipertensi) pada pekerja penggilingan daging.
Jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan desain cross sectional.
Populasi dala penelitian sebanyak 43 responden. Teknik pengambilan sampel dengan
menggunakan case control, dianalisis dengan menggunakan uji chi square melalui
program SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara intensitas
kebisingan dengan tekanan darah dengan nilai (p=0,02), tidak ada hubungan antara
Riwayat penyakit dengan tekanan darah tinggi dengan nilai (p=1,000), tidak ada hubungan
antara masa kerja dengan tekanan darah tinggi dengan nlai (p=1,000), tidak ada hubungan
jam kerja/hari penyakit dengan tekanan darah tinggi dengan nilai (p=1,000), tidak ada
hubungan antara jenis kelamin dengan tekanan darah tinggi dengan nilai (p=1,64), tidak
ada hubungan antara penggunaan APD terhadap tekanan datah tinggi dengan nilai
(p=5,87), dan tidak ada hubungan antara usia pekerja dengan tekanan darah tinggi degan
nilai (p=1,000)
Kata Kunci: Kebisingan, Tekanan darah Tinggi, Hipertensi
FIRJA ANISAH - Personal Name
SKRIPSI KES334
SKRIPSI KES334
Text
Indonesia
perpustakaan FKIK
2021
Perpustakaan FKIK
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
FIRJA ANISAH. (2021).PENGARUH KEBISINGAN TERHADAP TEKANAN DARAH TINGGI (HIPERTENSI) PADA PEKERJA PEGGILINGAN DAGING DI PASAR INDUK MINASAMAUPA KAB. GOWA.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd