Detail Cantuman Kembali
HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN KELUARGA DENGAN SELF CARE BEHAVIOUR PENDERITA HIPERTENSI DI PUSKESMAS RAPPANG KAB. SIDRAP TAHUN 2020
Hipertensi dilaporkan menjadi penyebab utama penyakit kardiovaskular di seluruh dunia dan masih menjadi tantangan besar dalam sektor kesehatan. Hipertensi menjadi permasalahan dunia baik skala global maupun nasional. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan antara dukungan keluarga dengan self care behaviour penderita hipertensi.
Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan analitik menggunakan cross sectional study. Populasi penelitian terdiri dari 144 penderita di Kelurahan Rappang dengan 106 sampel yang ditentukan menggunakan teknik purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner.
Hasil penelitian menunjukan dukungan emosional, dukungan penghargaan, dan dukungan instrumental responden cenderung baik; dukungan informasi responden cukup serta self care behaviour yang cukup. Dukungan emosional (p=0.000, RP=2.65), dukungan penghargaan (p=0.001, RP=2.83), dukungan informasi (p=0.000, RP=4.27), dukungan instrumental (p=0.000, RP=12.7), dan dukungan keluarga (p=0.000, RP=2.19) memiliki hubungan bermakna terhadap self care behaviour penderita. Diharapkan kepada pihak puskesmas agar dapat melibatkan keluarga dalam peningkatan kepatuhan pasien dalam menjalani perawatan dan pengobatannya seperti memasukkan dukungan keluarga sebagai suatu upaya promosi kesehatan pada pasien hipertensi.
Kata Kunci : Hipertensi, Dukungan Keluarga, Self Care Behaviour
MARIYANI - Personal Name
SKRIPSI KES340
SKRIPSI KES340
Text
Indonesia
perpustakaan FKIK
2021
Perpustakaan FKIK
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
MARIYANI. (2021).HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN KELUARGA DENGAN SELF CARE BEHAVIOUR PENDERITA HIPERTENSI DI PUSKESMAS RAPPANG KAB. SIDRAP TAHUN 2020.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd