Detail Cantuman Kembali
QSAR dan Molecular Docking Senyawa Derivat Lumiracoxib Sebagai Inhibitor Oksigenasi 2-Arachidonoylgliserol pada Terapi Inflamasi
Enzim cyclooxigenase-2 (COX-2) merupakan target molekular yang banyak diteliti dan memiliki peran penting dalam dekade terakhir. Tingginya kontribusi COX-2 pada inflamasi serta fungsi penghambatan oksigenasi 2-AG oleh inhibitor COX-2 dalam menangani inflamasi membuka lembaran baru penelitan tentang penghambatan COX-2. Tujuan penelitian ini adalah menentukan sifat fisika-kimia yang berperan penting pada aktivitas senyawa turunan lumiracoxib pada inhibisi oksigenasi endocannabinoid jenis 2-AG untuk pengobatan inflamasi berdasarkan persamaan HKSA dan melihat inteaksi ligan-reseptor melalui simulasi docking. Pemodelan dan optimasi geometri struktur molekul dibuat dengan HyperChem 8.0. Optimasi geometri dilakukan dengan metode Ab initio dengan basis set small. Deskriptor HKSA dihitung dengan menggunakan MOE 2009.10. Analisis statistik dihitung dengan analisis regresi multilinear menggunakan program SPSS Statistik 17.0. Validasi silang Leave One Out, korelasi Pearson, dan kurva hubungan IC50 prediksi dan IC50 eksperimen digunakan untuk memperoleh persamaan HKSA dengan kriteria statistik yang signifikan. Docking molekuler untuk mempelajari interaksi ligan-reseptor, dilakukan menggunakan MOE 2009.10. Target yang dievaluasi adalah interaksi ikatan hidrogen antara protein dan ligan. Ikatan hidrogen dengan residu asam amino pada reseptor 4OTY meliputi Ser A530 dan Tyr A385 dengan nilai scoring terbaik pada senyawa 8 yaitu -8.0976 dan pada resepotr 3HS6 meliputi Ser A530, Tyr A385, Tyr A355 dengan nilai scoring terbaik pada senyawa 1 yaitu -6.34934. Model HKSA menunjukkan Persamaan HKSA terbaik:
Log (1/IC50) = -92.2384 + 0.5327 AM1_dipole + (-0.00049) AM1_E + 13.3123 log S + 35.7654 mr + (-0.5770 VSA)
Kata kunci : antiinflamasi, Lumiracoxib, docking, HKSA, 2-AG, COX-2
Nurul Muhlisa Mus - Personal Name
SKRIPSI FAR164
SKRIPSI FAR164
Text
Indonesia
perpustakaan FKIK
2014
Farmasi
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
Nurul Muhlisa Mus. (2014).QSAR dan Molecular Docking Senyawa Derivat Lumiracoxib Sebagai Inhibitor Oksigenasi 2-Arachidonoylgliserol pada Terapi Inflamasi.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd